Bagi kalian yang pertama kali ingin membeli rumah, pasti ada rasa menggebu agar segera dapat hunian tersebut. Kalian bisa saja langsung membeli dan menempati rumah tersebut secepatnya. Tapi jangan lupa, kadang banyak orang yang salah mengambil langkah ketika membeli rumah. Ada banyak sekali hal yang perlu kalian hindari sebelum membelinya. Nah, untuk kalian yang baru pertama beli rumah, hindari kesalahan ini ya!
Baca Juga : 5 Desain Fasad Rumah yang Paling Diminati!
Banyak Menghabiskan Uang
Pertama kali pasti kalian ingin mencari banyak referensi dari internet tentang hunian-hunian. Ada banyak sekali tips dan trik agar kalian tidak salah beli. Kalian harus benar-benar memperhitungkan pengeluaran yang akan kalian lakukan. Lakukan perhitungan kasar terlebih dahulu, dan pastikan kalian tidak mengeluarkan banyak uang (melebihi ekspektasi) sampai pelunasannya nanti.
Merasa Mampu Membayar
Ini yang jadi problem utama, yaitu cicilan. Kalian harus tahu bahwa cicilan dan bunga untuk membeli rumah itu harus dihitung dengan serius. Jangan sampai kalian berpikiran kalau kalian “mungkin” akan baik-baik saja jika menyicil rumah tersebut. Pikirkan kebutuhan hidup kalian di tahun-tahun yang akan datang. Jangan asal-asal tebak, misalnya pendapatan bisnis akan melesat, atau gaji akan naik bulan depan. Pastikan cicilan rumah selalu ada dibawah garis kemampuan kalian.
Tidak Melibatkan Ahli
Selama mempertimbangkan calon hunian, kalian harus melihat dari berbagai sisi yang mungkin tidak kalian ketahui semua. Maka dari itu, jangan sampai kalian memikirkannya sendiri. Kalian harus melibatkan ahli dalam hal ini. Paling tidak, ada pakar properti, atau rekan kalian yang tahu tentang properti. Agar proses pemeriksaan, dan perhitungan biaya cicilan dapat dilakukan dengan baik dan lancar.
Ragu atau Terlalu Takut
Beberapa pembeli rumah pertama begitu mudah percaya dengan apa yang diucapkan oleh marketing developer atau pemilik rumah. Terlalu optimistis bisa menjadi sikap yang salah. Jangan berpikir bahwa rumah tersebut sangat ideal tanpa cacat sedikitpun. Jika suatu hari nanti ditemukan beberapa masalah, kalian mungkin akan memandangnya sebagai sesuatu yang wajar, bahkan tidak sadar jika biaya renovasi tersebut menelan biaya yang cukup besar.
Di sisi lain, ada juga tipe pembeli yang mudah paranoid yang sulit diajak untuk bekerjasama. Mereka biasanya tidak percaya dengan harga pasaran yang telah ditawarkan oleh penjual. Mereka meminta penawaran harga yang begitu rendah yang pada akhirnya justru membuat mereka merasa frustasi karena tidak mendapatkan rumah yang diinginkan. Pada umumnya mereka juga tidak percaya dengan jasa agen properti dan justru mengandalkan dirinya sendiri untuk mencari properti, yang justru menambah beban tugas yang melelahkan.
Nah, sebenarnya kunci utama ketika kalian ingin membeli rumah adalah referensi dan perhitungan yang tepat. Jika kedua hal tersebut bisa kalian atasi, jangan khawatir lagi dengan hunian yang akan kalian beli, dan cicilan yang harus kalian bayarkan.
Sekian tips “Pertama Beli Rumah, Hindari Kesalahan Ini” Semoga Bermanfaat !
Baca Juga : Contoh Surat Jual Beli Rumah & Tips Dalam Membeli Rumah