Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar – Kalau di era orang tua kita, mereka mengenal transmigrasi, maka era sekarang kita mengenal yang namanya merantau. Bedanya apa? Kalau transmigrasi biasanya berpindah ke suatu daerah dengan kondisi membawa semua anggota keluarga, merantau adalah pergi sendirian ke kota lain untuk mengejar mimpi. Dalam artian, mereka yang merantau adalah orang yang sedang melanjutkan studi, atau memulai karir baru.

Jika kalian yang membaca artikel ini sedang menjadi seorang perantau, berbahagialah karena kalian sedang belajar banyak hal postitif dalam kehidupan. Jangan takut merantau, kesempatan untuk belajar terbuka lebar lho! Apa saja pembelajaran ketika menjadi seorang perantau?

1. Merantau membuat kalian menjadi percaya diri dan pintar mengambil keputusan

Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar | sumber: pexels.com
Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar | sumber: pexels.com

Merantau membuat kalian menjadi percaya diri dan pintar mengambil keputusan. Bagi perantau yang tinggal di kota yang baru dan sendirian, semua hal sehari-hari harus dilakukan sendiri. Hal ini membuat kalian harus menentukan pilihan dan arah sendiri saat itu juga, termasuk didalamnya adalah menjadi pribadi yang lebih percaya diri.

2. Tinggal sendiri sebagai perantau membuat kalian mau tidak mau mengatur keuangan kalian sendiri

Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar | sumber: pexels.com
Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar | sumber: pexels.com

Tinggal sendiri sebagai perantau membuat kalian mau tidak mau mengatur keuangan kalian sendiri. Kalian yang sedang berkuliah pasti mendapatkan uang bulanan dari orang tua yang terbatas. Begitu juga dengan kalian yang merantau karena pekerjaan, maka kehidupan kalian akan tergantung dengan gaji bulanan. Kondisi ini mengharuskan kalian mengatur keuangan kalian sendiri, agar uang tidak habis sebelum mendapatkan uang kembali.

3. Merantau berarti beradaptasi dengan hal baru

Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar | sumber: pexels.com
Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar | sumber: pexels.com

Merantau berarti beradaptasi dengan hal baru. Kondisi sebagai perantau mengharuskan kalian bertemu dengan berbagai macam keadaan, mulai dari pergaulan, tempat tinggal, makanan, budaya, atau juga bahkan bahasa. Perbedaan semacam ini tidak bisa kalian tolak, tetapi harus dihadapi. Untuk terus bertahan di tempat tersebut, satu-satunya cara adalah dengan menghadapinya, dan belajar untuk bertahan.

Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar | sumber: pexels.com
Jangan Takut Merantau, Kesempatan untuk Belajar Terbuka Lebar | sumber: pexels.com

Mungkin ada puluhan manfaat yang bisa kalian dapatkan ketika memutuskan untuk menjadi perantau. Untuk kalian yang sedang ragu untuk merantau, apakah bisa bertahan atau tidak, jangan kecil hati karena proses menjadi perantau yang mandiri memang butuh waktu. Percayalah ketika kalian berani merantau dan merintis kehidupan dari 0 lagi, kalian sudah menjadi orang yang selangkah lebih maju daripada mereka yang nyaman dengan kondisinya sekarang, yang sudah nyaman tinggal dirumah dengan orang tua.

Jika kalian mendapatkan kesempatan atau tiba-tiba disuruh merantau, apakah kalian termasuk orang yang siap? Atau kalian termasuk orang yang akan menolak karena sudah terlanjur nyaman tinggal dan hidup serba ada di rumah?